Skip to content

Kelas Dabay

Lifelong Learner, Everyday Hustler

Menu
  • Home
  • Academic
    • All about teaching
      • Dialogic Teaching
      • Language Learning
      • Feedback
  • Traveling
    • Indonesia
    • Ireland
    • France
    • Southeast Asia
  • Life
  • About me
Menu

Tiga Pelajaran Hidup dari Steve Jobs

Posted on July 12, 2025July 14, 2025 by Kelas Dabay

Banyak orang mengenal Steve Jobs sebagai pendiri Apple dan tokoh visioner di dunia teknologi. Tapi di balik kesuksesannya, ada kisah-kisah hidup yang penuh pelajaran. Dalam pidato wisudanya di Stanford University, Jobs tidak berbicara soal teknologi atau bisnis, tapi justru membagikan tiga cerita yang mengubah hidupnya. Tiga cerita ini tentang menyambungkan titik-titik, kehilangan dan cinta, serta kematian, menawarkan refleksi dalam tentang bagaimana kita menjalani hidup.

1. Menyambungkan Titik-Titik: Percaya pada Proses

Jobs memulai kisahnya dengan keputusan besar—drop out dari kuliah di Reed College. Meski keputusan ini membuatnya hidup pas-pasan (tidur di lantai teman, menukar botol bekas untuk makan), ia justru menemukan ketertarikan baru. Salah satunya: kelas kaligrafi.

Pelajaran estetika huruf itu tampak tidak berguna waktu itu, tapi sepuluh tahun kemudian, saat mendesain Macintosh, semua ilmu itu masuk ke dalam komputer pertama dengan tipografi indah.

Pelajaran: Kita tidak selalu bisa menghubungkan titik-titik ke depan. Tapi kalau kita percaya pada intuisi dan mengikuti rasa ingin tahu, titik-titik itu akan tersambung di masa depan. Jadi, percayalah—pada intuisi, pada hidup, pada proses.

2. Cinta dan Kehilangan: Jatuh, Bangkit, dan Berkarya Lagi

Jobs mendirikan Apple di garasi rumah orang tuanya, dan dalam 10 tahun, perusahaan itu berkembang jadi raksasa teknologi. Tapi pada usia 30, ia dipecat dari perusahaannya sendiri—sebuah pengalaman yang sangat menyakitkan.

Namun, dari titik terendah itu, Jobs bangkit. Ia mendirikan NeXT, Pixar, dan bertemu istrinya. Pixar menciptakan Toy Story, dan Apple akhirnya membeli NeXT—membawa Jobs kembali ke Apple.

Pelajaran: Kadang, “obat pahit” adalah awal dari perjalanan kreatif dan pribadi yang baru. Jika kamu jatuh, jangan kehilangan semangat. Temukan apa yang kamu cintai dan kejar itu dengan sepenuh hati. Jangan pernah berhenti mencari.

3. Kematian: Hidup Seolah Hari Ini adalah Hari Terakhirmu

Jobs membagikan filosofi yang ia pegang sejak usia 17: setiap pagi, ia bertanya pada diri sendiri, “Jika hari ini adalah hari terakhir hidup saya, apakah saya ingin melakukan apa yang akan saya lakukan hari ini?” Bagi Jobs, mengingat kematian bukan hal yang menakutkan, tapi alat paling ampuh untuk menentukan prioritas hidup.

Pelajaran: Waktu kita di dunia ini terbatas. Karena itu, jangan sia-siakan hanya untuk memenuhi ekspektasi orang lain. Beranilah mendengarkan kata hati dan mengikuti intuisi, karena jauh di dalam diri, kamu sebenarnya sudah tahu siapa dirimu dan apa yang kamu inginkan

Artikel ini diadaptasi dari pidato Steve Jobs pada upacara wisuda di Stanford University tahun 2005 di channel YouTube Motivation Ark, dengan link YouTube video here.
atau kamu bisa menonton versi lengkapnya di YouTube:
Steve Jobs’ 2005 Stanford Commencement Address


Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Recent Posts

  • Peran Guru dalam Mengajarkan Siswa Ngobrol & Bernalar Bareng
  • Group Composition and Task pada Cooperative Learning
  • Cooperative Learning, Peran Guru, dan Strategi Ngobrol & Bernalar Bareng
  • 5 Komponen Penting Cooperative Learning
  • Perjalanan ke Jakarta: Medical Check-Up, Bogor, dan Momen Bahagia Keluarga

Recent Comments

  1. Kelas Dabay on Ngobrol Serius Bisa Bikin Anak Makin Pinter?
  2. Umi Hafshah on Ngobrol Serius Bisa Bikin Anak Makin Pinter?

Archives

  • September 2025
  • August 2025
  • July 2025

Categories

  • Academic
  • Daily Life
  • Dialogic Teaching
  • Feedback
  • France
  • Health
  • Indonesia
  • Ireland
  • Islam
  • Language Learning
  • Life
  • Listening Practice
  • Traveling
  • Uncategorized
January 2026
M T W T F S S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  
« Sep    

  • 1,437
Pendidikan sejati bukan hanya soal menghafal fakta, tapi tentang bagaimana kita belajar berpikir, mempertanyakan, dan terus tumbuh sebagai manusia. Belajar adalah perjalanan seumur hidup, bukan sekadar tujuan di bangku sekolah" #Kelas Dabay
© 2026 Kelas Dabay | Powered by Superbs Personal Blog theme